Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2016

Rejeki Allah Yang Atur

Gambar
Hari itu Jum'at, cukup banyak pembeli dibandingkan dengan hari biasanya. Hari hari favorite banyak pembeli yaitu hari Jum'at, Sabtu dan Minggu. Hari Jum'at kami bisa pulang lebih awal karena sebelum jam 16.oo  dagangan sudah habis (Alhamdulillah). Sore itu kami berdua bersama istri dengan semangat pergi ke pasar membeli bahan bahan untuk keperluan jualan pada hari Sabtu dan Minggu, maklumlah hari Senin libur. Sengaja kami membeli bahan agak banyak untuk persiapan menghadapi libur akhir pekan dengan harapan banyak pembeli. Sudah terbayangkan pembeli pasti banyak. Hari itu Sabtu pagi jam 09.oo , semua perlengkapan dan bahan sudah diangkut ke mobil, semangat meraih rezeki tiada berhenti. Sampai di lokasi, gerobak diturunkan dan semua persiapan sudah selesai, tertata rapi tinggal menunggu pembeli. Sejurus kemudian angin berhembus agak dingin, matahari bersembunyi di awan. Memang hari itu agak mendung tapi mendung tipis dan menurut perkiraan tidak akan turun hujan, seperti ha

Tempatkan Sesuatu Pada Tempatnya.

Gambar
Kita tidak sepenuhnya selalu sadar terhadap sesuatu kejadian di depan mata kita. Kadang kadang hal yang sifatnya rutin, sudah tidak menjadi perhatian kita lagi. Hal ini bisa menjadi berbahaya jika menyangkut kepada keselamatan jiwa. Contoh yang paling ekstrim yaitu pada saat kita akan bepergian menggunakan mobil, sering lupa mengecek kondisi mobil langsung saja dipakai.  Setelah sampai di jalan baru disadari bahwa ban nya gembes. Demikian pula jika kita memasukkan zat cair lain ke dalam tempat bekas minuman dan meletakkan di dekat meja, tidak lama kemudian ada anggota keluarga yang dibawa ke rumah sakit karena minum cairan tersebut tanpa meneliti cairan apa yang ada di botol minuman tersebut. Kita juga baru menyadari bahwa sandal yang ada di teras rumah sudah diambil orang dua hari   yang lalu karena lupa mengunci pintu pagar. Kejadian tersebut di atas bisa dialami oleh siapa saja dan dimana saja. Kita harus lebih perduli terhadap hal yang dianggap kecil. Mulailah dengan yang k

Rujak Eskrim Jogja di Semarang

Gambar
Kota Jogjakarta memang terkenal tidak hanya sebagai kota budaya, kota pelajar, kota mahasiswa namun juga sebagai kota kuliner. Berbagai makanan berbau jogja dapat kita temukan misalnya Gudeg Jogja, Bakpia Patok Jogja, Mie Jogja. Satu lagi yang tidak kalah pamornya yaitu Rujak Es Krim Jogja. Perpaduan antara sensasi pedas dan asam dari rujak buah dan segarnya es krim (es puter) terasa naik ke ubun ubun. Dinikmati dalam suasana habis pulang kuliah benar benar tiada kata yang terucap. Salah dua favorit saya yaitu rujak eskrim jogja yang ada di Pakualaman dan Jl. Gayamsari Catur Tunggal. Sekitar tahun 2000 an jika pulang kuliah pasti mampir. Semua permasalahan dan persoalan tugas tugas yang dihadapi saat kuliah terasa hilang sekejap ketika satu porsi rujak eskrim sudah di tangan. Tidak salah jika saya katakan "Segarkan pikiranmu dengan Rujak Eskrim". Kini semua rasa yang ada di mereka sudah hadir di Semarang. Rujak Eskrim Jogja ada di Semarang dengan rasa dan tekstur lebih ter

Rujak Eskrim Sompok Semarang

Gambar
Rujak eskrim, ada ada aja ! “Aneh dan lucu. Rujak kok es krim. Nih sebutan yang benar :   rujak uleg, rujak serut, rujak potong, rujak bebeg dan rujak cingur. Rujak eskrim No way”, ujar Lek Marto sembari bersungut sungut. “Sabar dulu Lek”, kataku   pada saat mengutarakan rencana saya ingin berjualan rujak eskrim kepada   Lek Marto, teman sekaligus tukang sanggah dan komentator saat duduk di angkringan.   Typical Lek Marto ini memang aneh. Pendidikan hanya SMP tetapi   kalau memberikan komentar dan ulasan terhadap usulan atau suatu peristiwa, orang lain sulit untuk mendapat giliran bahkan tidak mendapat kesempatan.   Hanya masalah rujak eskrim saja bisa menghabiskan satu bungkus   rokok Gambar tengkorak berasap plus kopi   CBA Moca   “Rujak   dan eskrim itu beda Dul, ojo digabung. Rujak itu kesenangan orang tua, terutama para wanita sedangkan es krim lebih banyak disukai anak anak”, saran Lek Marto.   “Tapi Lek, ning Jogjakarta   sudah banyak lho penjual rujak eskrim. Aku